Lomba FBTMPT Kapuas Tahun 2022 Resmi Ditutup, Berikut Daftar Juara

Lomba FBTMPT Kapuas Tahun 2022 Resmi Ditutup, Berikut Daftar Juara

SUASANA penutupan lomba FBTMPT Kapuas 2022.| foto: dokumen

KUALA KAPUAS - Kegiatan lomba Festival Budaya Tingang Menteng Panunjung Tarung (FBTMPT) Kabupaten Kapuas 2022 berakhir, dan ditutup secara resmi oleh Wakil Bupati Kapuas, HM Nafiah Ibnor di Gedung Kesenian Gandang Garantung Kapuas, Selasa 15 Maret 2022 kemarin.

Bupati Kapuas, Ben Brahin S Bahat  menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini dan ucapan selamat kepada seluruh pemenang yang terpilih.

Sementara itu Ketua Panita pelaksana lomba FBTMPT Kapuas 2022, Agusthe Andreas Noah, Kamis (17/3/2022) menyampaikan berbagai lomba digelar dalam rangka menyambut dan memeriahkan hari jadi ke-216 Kota Kuala Kapuas dan Hari Ulang Tahun ke 71 Pemkab Kapuas.

"Kami sampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat mendukung dan memeriahkan acara tersebut," ujarnya.

Kegiatan yang dilombakan merupakan kesenian dan budaya tradisional khas suku Dayak, mulai dari lomba Karungut yakni seni bertutur melalui syair yang dilagukan, kemudian Lawang Sakepeng merupakan atraksi beladiri silat, lalu ada lomba Bagasing dan Balogo yang merupakan permainan khas tradisional.

"Terbaik I Lomba Karungut Putra dan Putri diraih oleh perwakilan Kecamatan Kapuas Hulu," kata Agusthe.

Kemudian, untuk juara terbaik I Lawang Sakepeng Putra diraih Perpedayak Kapuas. Untuk terbaik I Putri diraih PSDKT Kapuas.

"Selanjutnya Juara I lomba Bagasing dari Kecamatan Kapuas Tengah, dan juara lomba Balogo dari SMAN 2 Kuala Kapuas," paparnya.

"Kegiatan itu juga sekaligus menggali bakat-bakat yang mampu menjadi keunggulan pada even yang nantinya dapat mewakili Kabupaten di tingkat provinsi," pungkas dia.[tommy]


Lebih baru Lebih lama