Percepat Penurunan Stunting, Paman Birin Lepas Distribusi 14 Truk Telur

Percepat Penurunan Stunting, Paman Birin Lepas Distribusi 14 Truk Telur

BANJARMASIN – Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor atau Paman Birin melepas iring-iringan distribusi 14 truk telur ayam sebagai makanan tambahan protein hewani untuk balita stunting dan berat badan kurang (underweight), di halaman Mahligai Pancasila Banjarmasin, Sabtu (11/11/2023).

Pendistribusian PMT berupa telur untuk anak usia 6 hingga 23 bulan ke-13 Kabupaten/Kota se-Kalsel ini dalam rangka upaya percepatan penurunan stunting di Banua.

Target sasaran PMT protein hewani berupa 14 truk telur ini, diperuntukkan bagi 5.675 orang (28.375 kg) dan balita underweight sebanyak 6.182 orang (30.910 kg).

Paman Birin menyampaikan apresiasi kepada seluruh Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Kalsel beserta mitra kerja Pemerintah Provinsi, yang berkolaborasi terus untuk
mengimplementasikan berbagai macam intervensi, agar angka stunting dapat diturunkan, khususnya melalui PMT ini.

Melalui intervensi kegiatan PMT ujarnya, diharapkan mampu mengedukasi masyarakat tentang pentingnya asupan
makanan bergizi anak-anak, sehingga Provinsi Kalsel dapat memiliki anak-anak yang tangguh, kuat, cerdas dan bebas stunting.

Diingatkan Paman Birin, pembangunan sumber daya manusia berkualitas adalah amanat prioritas pembangunan nasional dan tertuang dalam program prioritas Kalsel.

Pembangunan manusia yang berkualitas ujarnya lagi, tidak akan tercapai jika anak-anak mengalami status gizi stunting dan berat badan kurang. PAM protein hewani ini, merupakan salah satu strategi penanganan masalah gizi pada balita.

Kegiatan PMT ini perlu disertai dengan edukasi gizi dan kesehatan untuk perubahan perilaku masyarakat, misalnya dengan dukungan pemberian ASI, edukasi dan konseling pemberian makan, kebersihan serta sanitasi untuk keluarga.

“Dengan jumlah sasaran lebih dari 11 ribu balita di 13 kabupaten/kota, saya ingin agar pada saat pemberian makanan tambahan, dilakukan monitoring agar upaya yang dilakukan tepat sasaran,” pesan Paman Birin.

Paman Birin juga mengingatkan agar kemudian dilakukan evaluasi sejauh mana pemberian makanan tambahan ini efektif dalam menurunkan dan mencegah prevalensi stunting.

Selain itu, kata Paman Birin, dirinya berharap Kalsel harus mampu mencapai target penurunan stunting tahun 2023 yang ditetapkan yakni 18,1 persen. Apabila itu tercapai, kedepan entunya tidak ingin lagi menjadi provinsi dengan penyumbang angka stunting tertinggi di Indonesia.

Gubernur Paman Birin juga berharap, dengan pemberian tambahan makanan, gizi balita khususnya asupan protein dapat terpenuhi sehingga masalah balita stunting dan berat badan kurang dapat teratasi.[adv]

Lebih baru Lebih lama