Terima Hibah dari Kementerian, Sumur Bor Desa segera Dibangun

Terima Hibah dari Kementerian, Sumur Bor Desa segera Dibangun

KEPALA Dinas PUPR Tanah Bumbu, Subhansyah.| foto : joni

BATULICIN - Hibah sumur bor dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral diterima Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Tanah Bumbu (Tanbu).

Kepala DPUPR Tanbu, Subhansyah bahkan mengaku segera terbang ke Jogjakarta untuk menerima hibah sumur bor itu. Hibah sumur bor ini sendiri diperuntukkan bagi desa di 12 Kecamatan di Tanbu, Kalimantan Selatan.

"Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menerima hibah sumur bor dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral," ungkap Subhansyah kepada wartawan grapena.com, Rabu (23/3/2022).

Dengan adanya hibah sumur bor, lanjutnya, nanti masyarakat di desa bisa mendapatkan air bersih. Ia memohon doa kepada masyarakat agar urusan realisasi sumur bor ini dipermudah.

Dari informasi yang didapat, Pemkab Tanbu di bawah pimpinan Bupati HM Zairullah Azhar menerima hibah 16 sumur bor yang akan disebar ke desa-desa.[joni]


Lebih baru Lebih lama