Sebagai Acuan untuk Tim Terjun ke Lapangan, Inspektorat Luncurkan Aplikasi Sapa

Sebagai Acuan untuk Tim Terjun ke Lapangan, Inspektorat Luncurkan Aplikasi Sapa

MIKE Indri Lestari, Inovator dari Saku Pengawas (Sapa).| foto : istimewa

PARINGIN - Inspektorat Kabupaten Balangan kini memiliki inovasi Saku Pengawas (Sapa) untuk menjadi regulasi-regulasi bagi tim Inspektorat  dalam menjalankan tugas-tugas dilapangan baik melakukan review maupun audit yang berisikan tentang undang-undang.

Disampaikan oleh inovator dari Sapa, Mike Indri Lestari, tujuan dari terbentuknya inovasi Sapa yang berbasis aplikasi adalah untuk menjadi acuan yang merangkum tentang undang-undang yang diperlukan pada saat tim inspektorat terjun ke lapangan.

"Jadi Aplikasi Sapa itu merangkum seluruh undang-undang atau regulasi yang dibutuhkan saat kita terjun kelapangan," jelasnya, Jumat (24/11/2023).

Mike melanjutkan, aplikasi Sapa terbentuk sejak tahun 2022 dan terus berjalan hingga sekarang dengan pengguna yang masih dibatasi.

"Saat ini penguna khusus dari tim inspektorat saja dan belum kita publis untuk umum," lanjutnya.

Ke depannya, sebut Mike, aplikasi Sapa akan dibuka untuk publik sehingga masyarakat bisa melihat tentang undang-undang dan bisa melakukan pengaduan di sana.

"Kedepannya harapan kita aplikasi ini bisa go publis dulu," harapnya.[martino]
Lebih baru Lebih lama