Universitas Sapta Mandiri Perkuat Peran dalam Upaya Penanganan Stunting di Balangan

Universitas Sapta Mandiri Perkuat Peran dalam Upaya Penanganan Stunting di Balangan

PENANDATANGANAN MoU antara pihak DP3APPKBPMD dan Univsm Balangan.| foto : isrimewa

PARINGIN - Langkah nyata dalam mempercepat penurunan angka stunting di Kabupaten Balangan kembali diperkuat melalui kolaborasi strategis antara Universitas Sapta Mandiri (UnivSM) dan Dinas DP3APPKBPMD Balangan. Kerja sama ini resmi dikukuhkan pada acara Penutupan Pekan Mahasiswa Penting (Peduli Stunting) di Sekolah Siaga Kependudukan, Kamis (20/11/2025).

Momen tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dan Implementation Arrangement (IA) antara UnivSM dan DP3APPKBPMD Balangan yang sekaligus menjadi pijakan hukum bagi kedua pihak untuk bersinergi dalam menekan angka stunting dan memperkuat edukasi kependudukan di Bumi Sanggam.

Kepala DP3APPKBPMD Balangan, H. Bejo Priyogo, menyampaikan apresiasinya atas terjalinnya kemitraan tersebut.

“Alhamdulillah, kegiatan Penutupan Pekan Mahasiswa Penting berjalan lancar. Semoga kolaborasi ini memberikan dampak nyata bagi percepatan penurunan stunting serta peningkatan edukasi kependudukan di Kabupaten Balangan,” ujarnya.

Program Mahasiswa Penting (Peduli Stunting) juga menjadi ruang bagi mahasiswa untuk tampil sebagai agen perubahan. Mereka tidak hanya dibekali pemahaman mengenai gizi dan kesehatan keluarga, tetapi juga dituntut untuk mampu menyebarluaskan informasi yang benar kepada masyarakat dan menerapkan gaya hidup sehat sebagai contoh nyata.

Sinergi ini menunjukkan peran strategis perguruan tinggi dalam mendukung program pembangunan daerah, khususnya di bidang kesehatan masyarakat dan kependudukan. Pemerintah berharap, kerja sama yang terbangun bersama Universitas Sapta Mandiri dapat melahirkan generasi Balangan yang lebih sehat, cerdas, dan siap berdaya saing.

Melalui kolaborasi berkelanjutan ini, upaya penanggulangan stunting di Balangan diharapkan tidak hanya sekadar terlaksana, tetapi benar-benar memberikan manfaat langsung bagi masyarakat hingga ke tingkat desa.[martin]
Lebih baru Lebih lama