SMKPP Kementan Dapatkan ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu

SMKPP Kementan Dapatkan ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu

BANJARBARU - SMK-PP Negeri Banjarbaru dalam hal ini adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bidang Pendidikan BPPSDMP, Kementerian Pertanian terus berupaya meningkatkan kapasitas, mutu dan pelayanan manajemen di sekolah.

Salah satu upaya yang dilakukan oleh SMK-PP N Banjarbaru adalah menggelar Audit Ekternal dalam bidang  Sertifikasi Sistem Manajemen Mutu atau ISO 9001:2015 oleh United Registar of Systems (URS) Cabang Balikpapan, selama 2 hari secara daring, terhitung sejak Selasa (8/11/2022).

Rabu sore (9/11/2022), URS Balikpapan yang diwakili oleh Auditornya yaitu Eka Putri via zoom meeting, menyatakan bahwa SMK-PP Negeri Banjarbaru di rekomendasikan untuk mendapatkan Kembali Sertifikat Sistem ManajemenMutu ISO 9001:2015.

“Saya perwakilan dari URS Cabang Balikpapan dengan ini merekomendasikan SMK-PP Negeri Banjarbaru untuk melanjutkan sertifikasi ISO 9001:2015,” terang Eka Putri.

Kepala SMK-PP Negeri Banjarbaru, Budi Santoso yang hadir dalam pemaparan hasil audit ini menyatakan bangga dan senang, SMK-PP N Banjarbaru kembali meraih ISO 9001:2015 seperti tahun lalu, walau ada beberapa sedikit catatan minor.

“Alhamdulillah berkat peran dan kerjasama Bapak dan Ibu semuanya, ISO 9001:2015 SMK-PP Negeri Banjarbaru dapat diperpanjang untuk 1 tahun ke depan,” papar Budi Santoso.

“Sekali lagi saya sampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya untuk Bapak dan Ibu semuanya, dan semoga membuat sekolah kita semakin baik dalam penerapan sistem manajemen mutu dalam pendidikan," pungkasnya.

Ditambahkan oleh Wakasek Manajemen Mutu dan juga selaku Ketua ISO SMK-PP N Banjarbaru, Fofa Arofi, “Tentunya dengan mendapatkan sertifkasi ISO 9001:2015 ini, kami SMK-PP Negeri Banjarbaru akan berkerja lebih baik lagi, dan ber kinerja lebih maksimal lagi,” katanya.

Perlu diketahui dalam Audit ISO 9001:2015 ini SMK-PP Negeri Banjarbaru telah melalui proses audit yang dilakukan URS Cabang Balikpapan. Beberapa bidang yang di audit di antaranya terkait Bidang Management dan Management Representative, Kurikulum, Humas dan Kerjasama, Ketenagaan, Sarana dan Prasarana dan Perpustakaan, Kesiswaan, Bimbingan Konseling dan Tata Usaha.

Kegiatan di atas sesuai harapan Kementerian Pertanian (Kementan) di bawah pimpinan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan, peningkatan kinerja harus dilakukan insan pertanian.

"Sebagai sektor yang tumbuh positif selama pandemi, insan pertanian harus bisa meningkatkan kinerja. Karena kita berharap pertumbuhan positif pertanian bisa berdampak bagi sektor lain. Khususnya secara ekonomi," katanya.

Ditambahkan oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementan, Dedi Nursyamsi berharap nantinya dengan adanya rekomendasi ini membuat insan BPPSDMP bekerja lebih maksimal.

"Tugas pertanian tidak mudah. Kita harus menyediakan pangan bagi seluruh masyarakat. Artinya, kita pun harus meningkatkan kualitas. Dan rekomendasi ini bisa menjadi tambahan motivasi untuk bekerja lebih baik," katanya.[adv]

Penulis : Tim Ekpos SMK-PP Negeri Banjarbaru
Lebih baru Lebih lama