BANJARMASIN — Bank Kalsel terus berinovasi dalam layanan digital melalui aplikasi Aksel by Bank Kalsel, yang dirancang untuk memberikan kemudahan, keamanan, dan kenyamanan dalam bertransaksi bagi nasabah perorangan.
Aksel merupakan aplikasi mobile yang dapat diunduh di perangkat Android dan iOS, memungkinkan pengguna mengakses berbagai layanan perbankan elektronik dan digital seperti E-Samsat dan ReadyCash secara cepat dan efisien.
Layanan ini tersedia untuk nasabah pemegang rekening giro dan tabungan perorangan, dengan akses yang dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja, selama terhubung dengan jaringan internet.
Aplikasi Aksel dapat diunduh melalui Google Play bagi pengguna Android dengan versi minimal 7.1 dan App Store bagi pengguna iOS dengan versi minimal 12. Bank Kalsel memastikan aplikasi ini kompatibel dengan perangkat terkini dan mudah digunakan.
Selain aplikasi mobile, nasabah yang telah terdaftar juga dapat mengakses layanan Bank Kalsel Online melalui web browser dengan mengunjungi laman https://digital.bankkalsel.co.id/ib-individu.
Dengan hadirnya Aksel, Bank Kalsel berkomitmen untuk terus memperkuat layanan perbankan digital yang responsif terhadap kebutuhan masyarakat dan mendukung transformasi keuangan yang inklusif di Kalimantan Selatan.[adv]