PARINGIN - Suasana hangat, demokratis, dan penuh rasa kekeluargaan mewarnai pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Balangan periode 2025 yang digelar pada Sabtu 22 November 2025. Sebanyak 17 anggota dengan hak suara hadir, memastikan proses pemungutan berlangsung tertib dan transparan.
Dua kandidat maju dalam kontestasi ini, yakni Fitri Murni Hidayatullah dan Zaki Mubarak. Setelah penghitungan selesai, Fitri unggul dengan 9 suara, sementara Zaki memperoleh 6 suara. Satu suara dinyatakan tidak sah dan satu anggota tidak hadir, sehingga total peserta tetap berjumlah 17 orang sesuai daftar.
Dengan hasil tersebut, Fitri Murni Hidayatullah resmi memegang amanah sebagai Ketua PWI Balangan untuk periode 2025. Para anggota menyambut keputusan ini dengan penuh optimisme dan berharap kepemimpinan baru dapat menghadirkan semangat segar, mempererat solidaritas, serta mengangkat profesionalitas wartawan di Balangan.
Dalam sambutannya, Fitri menyampaikan apresiasi atas proses pemilihan yang berlangsung damai dan penuh kekompakan.
“Pemilihan yang berjalan kondusif ini mencerminkan komitmen PWI Balangan dalam menjaga marwah organisasi dan terus meningkatkan kualitas serta integritas insan pers di Kabupaten Balangan,” ujarnya.
Harapan juga mengalir dari para anggota agar kepengurusan yang baru mampu memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah, lembaga publik, dunia usaha, hingga komunitas lokal. Kerja sama tersebut diyakini dapat mendorong perkembangan jurnalistik yang lebih sehat, beretika, dan berdaya bagi masyarakat Banua.
Pemilihan ini bukan hanya momentum pergantian kepemimpinan, tetapi juga langkah awal untuk mengokohkan peran PWI Balangan sebagai garda terdepan dalam menyuarakan informasi yang akurat, berimbang, dan berpihak pada kepentingan publik.[martin]
